Aku Mencemaskanmu Karya Budiman
(862 Views) Januari 6, 2024 4:39 am | Published by Rifa Nurfadilah | 12 CommentsAku Mencemaskanmu
Karya : Budiman
Anakku…
Derap langkahmu meraih ilmu
Merangkai asa masa depan
Nyaris sempurna penuh riang
Bermukim di benteng kokoh, meyemai sejuta makna
Jiwa berpadu harum semerbak
Sapaan mesra melintas cepat
Terima kasih guruku…
Sesosok menghantam… semua sirna seketika
Datang dan pergi tak pasti
Engkau menjauh, hilang tak berbekas
Suasana mencekam hebat
Kita dirobek murni, bahtera hancur terhanyut
Menyapa tanpa raga, wajah tak pasti
Dekat terasa jauh, ketakutan menggila
Anakku…aku mencemaskanmu
Hanya menatap wajah digital
Bosanku tertuju ke layar
Kupeluk buku melepas rindu
Berharap dan berdoa
Semoga kau baik-baik saja.
12 Komentar for Aku Mencemaskanmu Karya Budiman
Bagus, menyentuh hati
WAHH Puisi nya sangat indah bahkan setiap bautnya mempunyai banyak maknaa,kerenn
Wahh puisinya sangat indah Selain itu setiap bait memiliki makna yang dalam,kerennn
Bagus pak budi
Bagus sekali
GOOD..
Good
Bagus Semoga lebih kreatif lagi. Dan tetap menjadi kebanggaan anak Anak didiknya
Wah ini karya yang bagus. Moga menang dalam lomba ini.👍👍👍
Luar biasa
Suka puisinya, kalimat yang penuh makna dan harapan.Terus berkarya untuk hasil yang maksimal.Sukses untuk Pak Budiman..
Sanggat menyentuh puisi nya