Sejarah Bangsaku Karya : Agustin Setyaningsih
(161 Views) Agustus 11, 2023 6:06 am | Published by Suryana Purba | 9 CommentsSejarah Bangsaku
Karya : Agustin Setyaningsih
Terpatri dalam hati sanubari,saat itu…
Mengiris dan menyayat pedih tak terkendali
Bumi pertiwi menangis,
Merah Putih lemah dan lunglai
Rakyat terpasung oleh keserakahan bangsa berbulu domba yang ingin berkuasa
Membuat rakyat melarat
Membuat rakyat tertindas dan sengsara
Sehingga,bangkitlah semangat tak terkendali jiwa pejuang- pejuang bangsa
Tuk kembali merebut tanah negeri tercinta
Tanggal 17 Agustus 1945
Pejuang-pejuang bersatu dengan kekuatan dan keyakinan
Membalas kekejaman ,keterkungkungan yang mereka lakukan
HIDUP atau MATI
Berjuang meraih Kembali senyum Ibu pertiwi… yang sudah tiga setengah abad menghilang
Ditelan kebiadapan
Dan mengibarkan Kembali merah putih diatas bumi tercinta ini
langit gelap,air mata menangis deras serta tumpahan darah mengguyur tanah negeri ini
itulah saksi bisu alam
melihat perjuangan anak-anak negeri
yang sekarang kita nikmati
berkibarlah terus merah putihku dan tersenyum teruslah Ibu Pertiwiku
jangan pernah lelah
Jagalah selalu penerus bangsamu sampai takdir menutup bumi
9 Komentar for Sejarah Bangsaku Karya : Agustin Setyaningsih
sangat menyentuh hati, semangat🙏🏻
Kerennn semoga juara
Keren semoga juara
semangat buu
Kerennnnn
Masyaallah bagus banget, keren bu!!!
Puisi yang bagus. Memotivasi anak”bangsa, membuat kita tau bagaimana Indonesia zaman dulu, tertindas dan juga sengsara. Ternyata bangsa indonesia tidak menyerah dan melawan bangsa” asing tsb
MasyaAllahh baguss sekalii 🤩
Puisinya indah sekali. Setelah membacanya hati saya bergejolak, sedih dan juga haru mengingat akan perjuangan pahlawan demi memerdekakan Indonesia dahulu kala. Oleh karena itu juga saya ingin sekali meneruskan perjuangannya dengan cara belajar dengan sungguh-sungguh untuk membuat bangga orangtua, bangsa dan juga negara. Aamiin Ya Allah.