Menu Click to open Menus
TRENDING
Home » Puisi » Bangsaku Indonesia : Luh Nita Yuniari,

Bangsaku Indonesia : Luh Nita Yuniari,

(299 Views) Agustus 7, 2023 7:46 am | Published by | No comment

Bangsaku Indonesia

Karya : Luh Nita Yuniari,

17 Agustus 1945 engkau merdeka
Ribuan dan jutaan nyawa melayang
Demi melawan penjajah bangsa
Sebuah pengorbanan yang di bayar mahal
Demi tercapainya sebuh kata merdeka
Nyawa, keluarga, dan harta mereka relakan
Pertumbuhan darah membanjiri seluruh nusantara
Mayat para pahlawan berserakan dimana-mana

Untuk sebuah kata kebebasan
Indonesia kini sudah merdeka
Berkibarnya bendera sang merah putih
Bagaikan sanksi bisu perjuangan bangsa
Indonesia kini telah merdeka, dari belenggu yang menyiksa
Tujupuluh delapan tahun sudah Indonesia merdeka
Hingga terlahirnya pemuda-pemudi penerus bangsa
Pidato sang Bung Karno masih melekat dihati
Merdekalah bangsaku, merdekalah negeriku

Terbangkanlah sayap garudamu
Hingga dunia segan akan dirimu
Bangsaku Indonesia

No comment for Bangsaku Indonesia : Luh Nita Yuniari,

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *