Menu Click to open Menus
TRENDING
Home » Puisi » “Surga Dunia” Novi Aryanti

“Surga Dunia” Novi Aryanti

(345 Views) Januari 6, 2023 1:48 am | Published by | No comment

Surga Dunia

Oleh Novi Aryanti

 

Terlihat bangunan kecil dengan banyak sejarah

Yang memendam banyak suka juga duka

Aku…

Tak pernah ragu menjadikanmu kenangan

Karna sejarahmu yang indah

Ibarat haluanku hanya kamu

Yang tak pernah hilang dalam memoriku

 

Walaupun sejarahmu tak tertulis

Tapi sejarahmu terlukis

Dan terukir indah di mataku

 

Setiap melihatmu dengan hatiku

Di dekatmu selalu ku mengeluh

Jauh pun semakin ku rindukan

 

Surga yang ingin sekali ku gapai

Dan ku dekap kenangannya

Sampai tanah menyentuhku

 

Karena disitulah awal perjuangan ratu dan rajaku

Disertai jerit payah dengan beribu tangisan

Dan berbuahlah surga yang indah dengan berjuta mutiara

Tags:
Categorised in: ,

No comment for “Surga Dunia” Novi Aryanti

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *