Menu Click to open Menus
TRENDING
Home » Puisi » TEMARAM DIUJUNG SENJA

TEMARAM DIUJUNG SENJA

(783 Views) Juli 10, 2022 4:33 am | Published by | 50 Comments

TEMARAM DIUJUNG SENJA

Karya : Murni Khuffah

 

Sore ini,

Aku duduk bersama sendu yang kubawa

Menatap mega yang mulai temaram

Bersama angin yang membawa kerinduan

Pada hati yang mulai membiru

 

Renjana yang selalu meredakan sudut sisiku yang lemah

Menulis rasa didalam nota

Kepada nestapa aku bercerita

Tentang kau yang tak kunjung enyah

 

Aku masih menyapamu disetiap senja

Bersama kenangan yang lupa kau pungut

Senja tak pernah salah

Hanya kenanganlah yang membuatnya basah

 

Kala lembayung mengantarnya pulang

Bayanganmu tak pernah hilang

Begitu usang kutunggu sebuah penantian

Tentang cinta, rindu dan air mata.

Tags:
Categorised in: ,

50 Komentar for TEMARAM DIUJUNG SENJA

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *