SENDOK EMAS
(189 Views) Juli 10, 2022 4:16 am | Published by Mochammad Nafish Ilham | No commentSENDOK EMAS
Karya : Dytia Meylanie Fauziah Batubara
Bukan ini yang kumau
Mengapa harus aku
Aku mau berubah
Lihat saja
Sendok emasku datang
Nenek disudut jalan itu
Yah, dia anugerah
Akhirnya sendok pasirku
Berubah
Bukan salahku
Keluarganya milikku
Keluarga baruku
Aku kaya
Hidup mewah
Harta berlimpah
Mobil berjejer
Ini hidup
Seharusnya begini
Sial, dia tahu
Apa ini?
Aku tak mau kembali
Keluarganya milikku
Bukannya ini adil
Setelah semuanya
Tidak mungkin..
Semua kembali ke awal
Sendok emasku hilang
Keluargaku
Rasanya nyaman
Walau kekurangan
Apa aku disini saja
Atau berupaya mencuri lagi
Tidak..
Aku tak akan kembali
Entah mengapa rasanya berbeda
Ini milikku seharusnya
Ini memang takdir
Sendok pasirku tak akan berubah
Sendok emas itu bukan milikku
No comment for SENDOK EMAS